IPNU dan IPPNU Curug Kota Serang Gelar Bukber Hingga Santunan Anak Yatim

Daftar Isi

SERANG, STCPOS.ID | Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kecamatan Curug menyelenggarakan kegiatan buka bersama (Bukber) dan santunan anak yatim.

Kegiatan ini dihadiri ileh 50 orang termasuk pengurus dan anggota IPNU dan IPPNU Kecamatan Curug, anak-anak yatim serta perwakilan dari pemerintah kecamatan dan tokoh masyarakat setempat.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua PAC IPNU dan IPPNU Kecamatan Curug menyampaikan santunan kepada anak-anak yatim yang hadir. Santunan ini berupa bantuan finansial dan paket sembako.

"Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kegiatan sosial yang rutin diselenggarakan oleh IPNU dan IPPNU Kecamatan Curug, Kami berharap kegiatan ini dapat membantu meningkatkan kesejahteraan anak-anak yatim dan memperkuat kegiatan sosial di masyarakat," kata Ketua PAC IPNU Kecamatan Curug Dimas Aditya, Minggu (16/3/25).

Ditempat yang sama, Ketua PAC IPPNU Kecamatan Curug, Yulianti, menyampaikan bahwa kegiatan ini juga bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antar sesama pengurus dan anggota IPNU dan IPPNU.

"Kami berharap kegiatan ini dapat memperkuat kegiatan sosial di masyarakat dan mempererat tali silaturahmi antar sesama pengurus dan anggota IPNU dan IPPNU," ujarnya.

"Kegiatan buka bersama dan santunan anak yatim ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi kegiatan sosial lainnya di masyarakat," imbuhnya.