Mahasiswa Prodi Ilmu Komunikasi UBD Kota Tangerang Gelar Kegiatan Bersih bersih Pantai
Pada kegiatan itu, 38 mahasiswa langsung didampingi Kaprodi Ilmu Komunikasi Tia Nurapriyanti, Dosen Pengampu Widhya Seni dan Dosen Ilkom Alfian Pratama.
Kaprodi Ilmu Komunikasi Universitas Buddhi Dharma Tia Nurapriyanti, mengatakan, kegiatan bersih bersih Pantai yang dilakukan mahasiswa smester 5 ini dalam rangka menjaga kebersihan lingkungan dan kelestarian alam.
"Selian ini bagian dari tugas Kampus, tentunya ini dalam rangka menjaga kebersihan dan kelestarian alam," kata Tia Nurapriyanti, saat ditemui di lokasi.
Menurutnya, kegiatan ini juga bagian dari kecintaan para mahasiswa terhadap bumi dan lingkungan. Sebab, jika bumi kita bersih maka alam dan lingkungan akan menjadi baik, terutama di wilayah pinggir pantai yang kerap dijadikan aktivitas banyak orang.
![]() |
"Anyer kita pilih sebagai tempat untuk kegiatan ini bukan tanpa alasan. Sebab pasca Nataru kemarin hampir seluruh pantai disini padat di kunjungi ribuan wisatawan, sehingga perlunya kita hadir untuk melakukan bersih-bersih secara sukarelawan," tandasnya.
Sementara itu Dosen Pengampu Widhya Seni menuturkan, kegiatan Beac Clean Up (membersihkan pantai-res) merupakan salah satu project Ujian Akhir Semester 5 dari seluruh peserta yang mana hal ini juga sebagai kolaborasi komunikasi dan wujudkan aksi dalam pengerjaan Project.
"Tentu saja kegiatan ini juga sekaligus mengajak mahasiswa untuk pelestarian ekosistem laut," tandasnya.
Widhya Seni mengatakan, sampah plastik telah menjadi isu dalam kerusakan lingkungan, sehingga pihaknya merasa perlu hadir untuk sama-sama menjaga kelestarian lingkungan dan ekosistem laut.
"Mudah-mudahan dengan digelarnya kegiatan Beach Clean Up ini, mahasiswa dapat berkomitmen menjaga kelestarian alam dan ekosistem laut," tukasnya.